Dear mama bagaimana kabar ? Sudah mulai berjibaku dengan persiapan anak masuk sekolah ma?
Bicara mengenai anak anak memang tidak pernah ada habisnya ya, kita sebagai orang tua harus senantiasa belajar terus ilmu parenting karena belajar mendidik anak adalah pelajaran sepanjang masa. Yup, belajar yang tak ada habisnya, anak anak umurnya berubah maka penangananya akan berbeda pula, belum kalau anaknya beberapa. Setiap anak adalah unik, tidak ada yang sama walaupun kembar sekalipun. Kita sebagai orang menikmatinya dan mensukuri setiap prosesnya, sehingga tidak ada kata stres dalam mengasuh anak . Tentu saja tidak mudah ma, tapi kita pasti bisa melakukannya.
Parenting Anak
Pola pengasuhan setiap orang tua berbeda berdasarkan kesepakatan bersama. Parenting sendiri artinya adalah pola asuh anak, ilmu tentang mengasuh, membimbing dan mendidik anak dengan cara yang baik dan benar. Bagaimana kita membersamai anak anak sehingga kita orang tua bisa menjadi orang tua, teman, sahabat di mata anak kita. Bekal parenting ini penting bagi orang tua dan calon orang tua. Kita orang tua membutuhkan ilmu dalam mengasuh anak dengan harapan anak anak kita memiliki karakter yang baik, percaya diri, mandiri serta berakhlak mulia.
Setiap zaman berbeda termasuk juga kehidupan yang dialami anak anak kita dan hal itu membutuhkan pola pengasuhan berbeda dengan yang kita terima dulu. Kita tidak dapat serta merta berkiblat pada pola pengasuhan kita di masa lalu. Kita perlu mengikuti perkembangan zaman dengan tetap menyesuaikan norma dan aturan yang berlaku di keluarga kita. Parenting memang tidak dapat menentukan kesuksesan seorang anak di masa depan, namun jika parenting yang diterapkan tepat, anak akan tumbuh menjadi seseorang yang berkarakter, percaya diri, serta patuh pada orang tua.
Tips Parenting
Ada beragam tips parenting, berikut versi umimami
Memberi contoh teladan pada anak
Anak anak merupakan tipikal peniru. Kita sebagai orang tua sebaiknya memberikan contoh yang baik. Anak kita bisa jadi tidak langsung meniru apa yang kita lakukan, tetapi mereka merekam dalam hati dan kepalanya dan akan keluar menjadi perilaku.
Quality Time Bersama Anak
Kita orang tua tidak selamanya bisa membersamai anak kita, betul ma? Itu tidak masalah selama kita meluangkan waktu untuk anak anak kita walau hanya sebentar sehingga terjalin ikatan emosional orang tua dan anak. Misal mengobrol bersama anak, bermain atau sekedar memeluknya sebentar ketika berjumpa. Ada kalanya anak melakukan hal yang berlebihan karena menginginkan perhatian dari kita orang tuanya.
Mendengarkan Pendapat Anak
Anak tetaplah anak mrmiliki keinginan dan pemikiran dan pendapatnya sendiri. Terkadang pendapatnya itu berbeda dengan kita orang tuanya. Dengarkan saja dahulu, jangan dipotong ucapanya atau jika berbeda beritahu alasannya dengan bahasa yang bisa dimengerti anak.
Belajar Parenting
Sebagai orang tua kita perlu belajar pola asuh anak. Belajar parenting ini bisa melalui webinar tatap muka langsung atau via online. Pandemi merubah banyak aspek kehidupan, salah satu segi positifnya adalah membuat kita orang tua lebih mudah dalam mengakses ilmu parenting. Cukup duduk di rumah maka kita bisa mencari beragam ilmu parenting dari para ahli.
Internetnya Indonesia
Manfaat internet ini tidak hanya dirasakan oleh anak anak yang harus belajar daring, kita para orang tua juga mendapatkan banyak manfaat dari sinyal Internetnya Indonesia. Ada begitu banyak pilihan belajar parenting baik berbayar ataupun gratis yang dapat kita akses. Di rumah kami menggunakan IndiHome, alasanya karena sinyalnya cukup bagus walau penggunaanya untuk beberapa handphone dan laptop. Zoom lancar tanpa nge-lag. Teman teman pakai IndiHome juga? Sharing yuk